Friday, April 26, 2019

Cara Melihat Author ID dan P-Index Garuda

Garba Rujukan Digital (Garuda) merupakan database kegiatan publikasi yang dilakukan peneliti, dosen dan mahasiswa dapat dilihat pada tautan ini (Klik). Untuk melihat Author ID dan P-Index pada garuda, maka perlu langkah-langkah berikut ini:
  1. Buka web site garuda http://garuda.ristekdikti.go.id/
  2. Pilih Journals http://garuda.ristekdikti.go.id/journal
  3. Cari nama jurnal dengan menggunakan tombol serach(kaca pembesar)
  4. Ketikan nama jurnal, dan klik search
  5. Pilih dengan klik jurnal yang telah ditemukan untuk masuk ke dalam jurnal tersebut
  6.  Pilih salah satu nama dari sebuah artikel yang ada pada tampilan tersebut dengan melakukan klik terhadap nama tersebut
  7. Setelah terbuka nama author tersebut, cari nama anda(jika pernah publikasi) pada menu sebelah kanan yang bernama co-author. Untuk Author ID dan P-Index akan langsung ditampilkan dan dapat dilihat dengan mudah dan catat ID tersebut. Jika suatu saat ingin melihatnya lagi id tersebut ditambahkan pada ling ini http://garuda.ristekdikti.go.id/author/view/AuthorID

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.